Pelepasan Purna Tugas ASN di Lingkungan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar

Acara Pelepasan Purna Tugas ASN di lakukan pada hari Jumat, 03 Juni 2022 di Mushola Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar. Acara ini bertujuan untuk mengapresiasi kerja keras serta pengabdian ASN yang memasuki masa pensiun pada usia 58 Tahun. Untuk tahun 2022 ada 4 (empat) orang ASN di lingkungan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar yang memasuki masa purna tugas diantaranya adalah Bpk. MUSLIMSYAH dan Ibu RAFZA AINI.

Acara ini dipimpin langsung oleh Bpk. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar, Lukmansyah Badoe,S.Sos. M.Si dan dihardiri oleh seluruh pejabat eselon III dan IV serta pejabat fungsional, ASN, THL dan TKS Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar. Beliau dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya atas kerja keras dan pengabdian ASN yang telah memasuki purna tugas tersebut. Beliau juga menyampaikan bahwa kedua ASN tersebut layak dijadikan contoh yang baik bagi ASN lainnya dalam melaksanakan tugas sehari-hari dengan penuh tanggung jawab dan disiplin tinggi. 

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar memberikan santunan sosial dalam acara pelepasan ASN yang memasuki usia Purna Tugas. (up/yc)